Sebagai orang tua, pertumbuhan dan perkembangan anak tentu menjadi prioritas. Salah satunya adalah memberikan asupan yang mengandung vitamin A.
Merupakan jenis vitamin yang larut dalam lemak. Artinya, tubuh akan menyerap nutrisi bersama lemak dari makanan dan disimpan di jaringan lemak atau organ seperti hati.
Manfaat Vitamin A untuk Anak
Nutrisi ini memiliki banyak manfaat dalam perkembangan anak, yaitu:
- Menjaga Kesehatan Mata
Vitamin A berfungsi untuk membantu retina dalam menyerap cahaya. Suatu hal yang sangat penting untuk penglihatan di malam hari. Sehingga, anak rentan mengalami gangguan penglihatan jika kekurangan vitamin ini.
- Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Anak dengan asupan vitamin A yang cukup memiliki imunitas tubuh yang baik. Sehingga lebih siap melawan infeksi, seperti flu atau infeksi saluran pernapasan.
- Mendukung Pertumbuhan dan Perkembangan Sel
Manfaat lainnya adalah membantu regenerasi sel dan jaringan, termasuk pertumbuhan tulang dan organ vital.
- Mencegah Masalah Kulit dan Rambut
Anak yang tercukupi vitamin ini akan memiliki kulit dan rambut yang sehat, tidak bermasalah seperti rontok atau ketombe.
Dampak Ketegangan Mata dan Pentingnya Perlindungan Sejak Dini
Teknologi digital telah mengisi setiap individu di semua aspek kehidupan, termasuk anak-anak. Maka, tantangan saat ini untuk kesehatan mata adalah paparan layar gadget dan komputer.
Keadaan ini akan memicu efek samping berupa ketegangan mata atau asthenopia. Penderitanya akan merasakan gejala seperti:
- Mata lelah dan nyeri
- Penglihatan kabur
- Sakit kepala
- Penglihatan ganda
Sehingga, asupan mengandung nutrisi ini akan bermanfaat untuk membantu mengurangi risiko gangguan penglihatan dengan memperkuat kesehatan retina dan mendukung fungsi penglihatan anak.
Sumber Vitamin A yang Alami
Beberapa makanan kaya vitamin ini yang bisa dikonsumsi si kecil antara lain:
- Wortel
- Ubi jalar
- Bayam
- Hati ayam atau sapi
- Susu termasuk produk olahannya, seperti keju dan yogurt
- Telur
Pastikan makanan tersebut diolah dengan cara sehat agar nutrisinya tetap terjaga, ya Moms!
Tips Menjaga Asupan Vitamin A Si Kecil
Untuk memastikan nutrisi ini ada dalam setiap asupan, Moms dapat melakukan hal sebagai berikut:
- Sajikan makanan berwarna oranye dan hijau tua setiap hari.
- Tambahkan camilan sehat seperti smoothie wortel atau puding susu.
- Konsultasikan kebutuhan vitamin anak dengan dokter anak secara berkala.
Terkadang masalah orang tua dalam memberikan nutrisi adalah anak picky, atau memilih-milih makanan. Untuk mengatasinya, Moms dapat membacanya di sini.
Perlukah Suplemen Vitamin A untuk Anak?
Sebenarnya, jika anak mendapatkan asupan makanan bergizi seimbang setiap hari, kebutuhan vitaminnya umumnya sudah terpenuhi tanpa perlu suplemen tambahan.
Namun, dalam kondisi tertentu, suplemen menjadi dibutuhkan, terutama apabila:
- Anak mengalami kekurangan vitamin ini umumnya berupa gangguan penglihatan. Tanda lain adalah daya tahan tubuh menurun atau kulit menjadi kering.
- Dalam masa pemulihan dari infeksi berat yang menguras cadangan nutrisi ini dalam tubuh. Misalnya setelah sakit campak
- Untuk anak yang mengalami gangguan penyerapan nutrisi, seperti pada penderita penyakit celiac, cystic fibrosis, atau masalah hati.
Pemberian suplemen harus sesuai anjuran dokter. Sebab jika berlebihan dapat menyebabkan efek samping berupa mual, sakit kepala, hingga gangguan pada tulang.
Untuk menjaga kesehatan mata anak selain memberikan cukup vitamin A, Moms juga dapat mengajak anak ke gerai Mom n Jo untuk melakukan treatmenteye strain massage. Sentuhan lembut yang akan membantu mengatasi keluhan penglihatan dan mendorong kesehatan mata yang lebih baik.